-->

Hoka Hoka Bento Arion Mall

Blog Iman Prabawa - Halo teman-teman sesama Local Guide, kali ini saya mau sharing mengenai tempat makan yaitu Hoka Hoka Bento yang terletak di Arion Mall, Jalan Pemuda. Tempat ini bisa dicapai kalau teman-teman menggunakan bus Transjakarta, menggunakan jalur koridor 4 dan turun di halte busway Pemuda Rawamangun, dan darisitu tinggal jalan kaki saja deh karena sudah dekat banget.

Hoka Hoka Bento Arion Mall

Hoka Hoka Bento Arion Mall ini terletak di lantai 2 di Arion Mall ini. Kalau teman-teman sudah berada di lantai 2, nanti teman-teman akan menemui tampilan seperti ini,

Hoka Hoka Bento Arion Mall

Tadi ketika saya ke situ, kebetulan cukup rame, dan perlu sedikit mengantri untuk bisa memesan makanan di sini. Saya ngga tahu biasanya seperti apa, karena ini pertama kalinya saya ke Arion Mall, saya belum pernah sama sekali ke Arion Mall sebelum ini soalnya. Jadi tidak bisa memberikan laporan pandangan mata biasanya seperti apa suasana di sini biasanya.

Teman-teman lain para Local Guide, kalau mau menambahkan informasi silakan bisa berkomentar di kolom komentar, sehingga teman-teman yang lain juga jadi lebih tahu lagi.

Hoka Hoka Bento Produk Lokal

Saya sendiri baru tahu lho, ternyata Hoka Hoka Bento itu bukan produk dari Jepang. Saya baru tahu kalau Hoka Hoka Bento itu pemiliknya adalah orang Indonesia. Mungkin banyak juga yang belum tahu ya? Jujur semenjak tahu hal itu saya jadi semakin bangga makan di Hoka Hoka Bento. Pantes waktu dulu saya sempat ke Jepang saya cari ngga ada ya, tapi kata orang Jepang banyak. Mungkin karena saya nanyanya itu Hoka Hoka Bento dan dia nyangkanya bukan merek melainkan arti dari Hoka Hoka Bento yang kalau diartikan adalah bekal makan siang yang hangat. 弁当 atau kita baca dengan bentou artinya adalah bekal dalam kotak.

Bisa jadi mungkin saya analogikan sebagai ada orang Indonesia yang buka rumah makan dengan merek "Nasi Bungkus" lalu rumah makan Nasi Bungkus ini banyak cabangnya di Australia. Nah ketika orang Australia ketemu dengan orang Indonesia dan bertanya apakah di Indonesia ada nasi bungkus? Maka orang Indonesia pun pasti akan menjawab, "Banyak itu mah!" karena mereka mengira nasi bungkus, bukan rumah makan yang namanya Nasi Bungkus. Jadi seperti itulah kira-kira. Hihihi..

Lanjut lagi penampakan dari Hoka Hoka Bento Arion Mall,

hokben-arion-mall

Kemudian yang ini juga,

suasana-hokben-arion-mall-pemuda

Tempatnya asik sih kalau saya bilang sih, nyaman untuk makan.

Jam Buka Hoka Hoka Bento Arion Mall

Tadi ketika saya memesan paket Premium Set Chicken Katsu saya bertanya sama pegawainya, ini bukanya dari jam berapa sampai jam berapa? Lalu pegawainya mengatakan bahwa tempat ini bukanya dari jam 10 pagi hingga jam 10 malam.

Tadi saya memesan paket Premium Set yang saya upgrade miso soupnya dengan tofu, jadi deh seperti ini yang tadi saya pesan,

premium-set-hokben-katsu

Nyam nyam banget ini! Jadi laper lagi saya jadinya! Hehehe.. Ini kalau teman-teman lihat di google maps itu adalah seperti terlihat pada peta di bawah ini,

Sekian dulu kalau gitu teman-teman, semoga sharing dari saya ini mengenai Hoka Hoka Bento Arion Mall ini bisa bermanfaat untuk teman-teman semuanya. Sampai ketemu lagi..


Baca juga:
  1. Soto Betawi, Kuliner Legendaris Jakarta
  2. Ketoprak Ciragil
  3. Warung Sate Sederhana Jatinegara

0 Response to "Hoka Hoka Bento Arion Mall"

Post a Comment

Popular posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel