-->

iOS 9.3 Sudah Bisa Diunduh, Ini Fitur Unggulannya

iOS 9.3 Sudah Bisa Diunduh, Ini Fitur Unggulannya

Setelah versi beta yang panjang alias 7 kali update, Apple akhirnya menghadirkan iOS 9.3 untuk pengguna umum. Kamu dapat mulai mengunduh update ini untuk semua perangkat iOS yang mendukung versi iOS 9 ya. Mulai dari iPhone 4s hingga yang paling baru, iPad 2 hingga yang paling baru dan iPod Touch 6.

 Baca 
 Cara Update iOS 9.3 
 Apple Resmi Umumkan iPhone SE, Ini Harganya! 

Baca Juga


Sejumlah perbaikan sera fitur baru dibawa iOS 9.3. Hal tersebut menjadi alasan pembaruan ini layak diinstal di iPhone, iPad dan iPod Touch. Adapun fitur baru yang dapat dinikmati di antaranya

 Night Shift 
Night Shift

Bagi Anda yang doyan menggunakan gadget sebelum tidur, maka wajib menggunakan fitur ini. Saat Night Shift diaktifkan, layar akan menurunkan warna biru. Sehingga layar akan menguning, kondisi tersebut membuat nyaman di mata.

 Notes Berpassword 
Notes Berpassword

Apple memberi perhatian lebih pada aplikasi Notes. Kini pengguna dapat membubuhkan password pada setiap catatan yang dibuat di Notes. Atau dapat menggunakan Touch ID untuk mengakses catatan tersebut.

 Aplikasi News dan Health 
News dan Health

Aplikasi News ini turut pula mengalami sejumlah polesan. Alhasil membuat pengguna lebih nyaman lagi saat membaca berita di dalamnya. Salah satu perubahan yang paling kentara adalah tersedianya mode landscape di iPhone. Ini sangat berguna terutama mereka yang menggunakan iPhone 6S Plus.

Sedangkan Aplikasi Health Pada iOS 9.3 ini, pengguna dapat memasukkan statistik Apple Watch Activity pada dashboard aplikasi Health. Aplikasi ini sendiri mengalami sejumlah perubahan tampilan.

 3D Touch 
3D Touch

Saat diluncurkan Sepetember lalu, banyak aplikasi Apple belum mendukung fitur 3D Touch. Kini di pembaruan iOS 9.3, sejumlah aplikasi sudah diberikan dukungan pada fitur berbasis tekanan di layar itu.

Aplikasi tersebut meliputi Settings, Weather, Compass, App Store, iTunes Store dan Health. Selain itu 3D Touch dapat digunakan pada ikon WiFi dan Bluetooth pada Control Center sehingga pengaturannya dapat lebih cepat.

Pembaruan lain yang dibawa iOS 9.3 meliputi:
  • Tersedianya layanan Apple Music dan Maps di CarPlay. 
  • Modus full screen Apple Music dan Podcasts pada iPad.
  • Singkron PDF dengan iCloud di iBook dan terdapat layar baru di bagian Purchase.
  • Multi mode untuk iPad for Education.
  • Kemampuan pair Apple Watch lebih banyak dalam satu iPhone.
  • Saran aplikasi di Wallet.

Related Posts

0 Response to "iOS 9.3 Sudah Bisa Diunduh, Ini Fitur Unggulannya"

Post a Comment

Popular posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel