-->

Hukum 10ribu Jam Latihan

Blog Iman Prabawa - Teman-teman pernah mendengar mengenai hukum 10ribu jam latihan? Dimana kalau kita ingin menjadi master di dalam bidang apa pun, yang perlu kita lakukan adalah melatih diri kita selama 10ribu jam. Dan ini teman-teman bisa membaca dari bukunya Malcolm Gladwell yang judulnya Outliers mengenai hal ini.

Hukum 10ribu Jam Latihan

Di dalam buku yang berjudul Outliers, penulisnya Malcolm Gladwell menjelaskan bahwa untuk mencapai tingkat master di dalam suatu bidang membutuhkan kurang lebih sekitar 10ribu jam latihan. Bagaimana Malcolm Gladwell sampai kepada kesimpulan ini? Dan apabila memang kesimpulan ini terbukti benar, bagaimana kita bisa memanfaatkan ide ini untuk mencapai suatu hal yang besar di dalam profesi kita?

Pemain Biola Di Berlin

Pada sekitar tahun 1990-an sekelompok tim psikologi di Berlin, Jerman melakukan penelitian terhadap para murid biola. Tim psikologi ini mempelajari kebiasaan para murid biola ini dalam berlatih. Mereka mengamati kebiasaan berlatih para murid biola ini dari sejak masa kecil mereka, masa remaja mereka dan juga masa dewasa mereka. Semua dari mereka yang diteliti tersebut ditanyakan pertanyaan mengenai berapa lama mereka sudah menghabiskan waktu untuk latihan biola hingga sampai sekarang ini.

Para murid biola tersebut sudah mulai latihan dari sejak umur mereka lima tahun. Di umur mereka yang lima tahun tersebut jam latihan biola untuk masing-masing murid adalah sama, dan ketika mereka menginjak umur delapan tahun baru kemudian jam latihan mereka pun mulai berbeda-beda. Di umur mereka yang ke-dua puluh mereka-mereka yang cemerlang kariernya sudah menghabiskan waktu latihan sebanyak 10ribu jam latihan sementara mereka-mereka yang kariernya biasa saja, hanya menghabiskan sekitar 4ribu jam latihan.

Bakat Alami Tidak Penting!

Dari penelitian tersebut disimpulkan bahwa bakat alami itu tidak penting. Karena kalau memang bakat alami itu penting, maka para pemain biola yang memiliki bakat alami akan muncul dan cemerlang kariernya tanpa harus melalui 10ribu jam latihan. Namun dari data yang ada menunjukkan hal yang berbeda, para pemain biola yang cemerlang kariernya, semua dari mereka sudah menghabiskan tidak kurang dari 10ribu jam latihan. Jadi tidak ada jalan pintas dan juga bakat alami tidak terlalu penting disimpulkan dari hasil penelitian ini.

Cerita Sukses Microsoft

Kalian mungkin sudah pernah tahu dan membaca mengenai cerita sukses dari Microsoft, dimana Bill Gates dan Paul Allen drop out dari tempat mereka kuliah untuk mendirikan perusahaan pada tahun 1975. Sesederhana itu, drop out dari tempat kuliah mereka, memulai perusahaan mereka sendiri dan kemudian menjadi seorang miliarder. Betul sesederhana itu? Salah!

Penelusuran mengenai cerita itu menemukan fakta bahwa Bill Gates dan Paul Allen memiliki ribuan jam latihan dalam hal programming sebelum mereka mendirikan Microsoft. Pertama, kedua pendiri Microsoft ini bertemu di Lakeside, sebuah sekolah di daerah Seattle. Sekolah ini mengumpulkan tiga ribu dollar untuk membeli sebuah terminal komputer untuk klab sekolahnya pada tahun 1968.

Sebuah terminal komputer pada tahun itu bisa dibilang termasuk langka. Bill Gates mendapatkan akses untuk bisa masuk ke terminal komputer tersebut pada saat dia berada di level delapan. Kemudian Bill Gates dan Paul Allen menjadi tergila-gila dengan programming.

Keluarga Bill Gates saat itu tinggal di dekat University Of Washington. Sebagai remaja, Bill Gates mengobati kecanduannya terhadap programming dengan menyelinap keluar di luar jam tidur untuk dapat menggunakan fasilitas komputer dari universitas tersebut. Jadi Bill Gates dan Paul Allen memperoleh 10ribu jam latihan mereka dalam hal programming jauh sebelum mereka mendirikan Microsoft pada tahun 1975. Jadi ketika mereka mendirikan Microsoft, mereka sudah siap.

Peningkatan Terjadi Seiring Dengan Banyaknya Latihan

Pada tahun 1960, di saat mereka masih merupakan band SMA yang belum dikenal, The Beatles  pergi ke kota Hamburg, Jerman untuk bermain di klab lokal yang berada di kota tersebut.

Grup band tersebut dibayar dengan sangat kecil sekali. Dengan kondisi sound system yang seadanya dan juga para penonton yang kurang apresiatif. Lalu apa yang didapat dari The Beatles dari pengalaman ini? Berjam-jam waktu latihan yang mereka lalui dan alami, hal itu tentunya membuat peningkatan yang berarti di dalam kemampuan bermain mereka.

Saat The Beatles sudah semakin mahir kemampuannya, para penonton menginginkan lebih banyak lagi pertunjukkan dari mereka. Pada tahun 1962, The Beatles bermain selama 8 jam setiap harinya dan mereka bermain selama 7 hari dalam seminggu. Di tahun 1964 dimana saat itu mereka mulai dikenal dalam skala internasional, The Beatles telah melakukan lebih dari 1.200 konser. Sebagai perbandingan dengan band-band sekarang, sangat sedikit dari band-band sekarang ini yang pernah melakukan lebih dari 1.200 konser sepanjang sejarah karier mereka.

Jatuh Cinta Dengan Latihan

Para pemenang tidak hanya bekerja lebih keras daripada kebanyakan orang. Mereka sampai pada tahapan mencintai latihan yang mereka lakukan karena memang mereka menyenangi hal tersebut.

Para pemenang di bidang software developer adalah para programmer yang menghabiskan waktu mereka menuliskan barisan kode saat mereka kerja dan saat mereka pulang ke rumah mereka masih mengerjakan yang berhubungan dengan programming, misalnya mengerjakan proyek open source software di waktu luang mereka.

Para pemenang di bidang olahraga, misalnya dalam hal ini sepakbola menghabiskan waktu mereka berlatih dengan tim mereka, dan begitu mereka pulang setelah latihan mereka masih menghabiskan waktu mereka menonton mengenai pertandingan sepakbola.

Para pemenang di bidang kedokteran menghabiskan waktu mereka mendengarkan podcast mengenai kedokteran saat mereka pulang dari pekerjaan mereka.

Jadi para pemenang tersebut sangat mencintai apa yang mereka kerjakan dan sama sekali tidak merasakan kalau mereka sedang bekerja. Mereka melakukannya karena mereka memang sangat mencintainya.

Kesimpulan Apa Yang Bisa Kita Ambil?

Lalu kesimpulan apa yang bisa kita ambil dari kasus ini? Semua dari kita pastinya ingin menjadi luar biasa dalam suatu hal bukan? Sekarang setelah kita tahu apa yang para pemenang lakukan untuk bisa berada di posisi mereka, apa yang bisa kita lakukan agar kita juga bisa seperti mereka?

Satu pendekatan yang bisa kita lakukan adalah kita memilih satu bidang tertentu dan kemudian kita menjalani 10ribu latihan, dan kalau kita kebetulan memang juga bekerja di bidang tersebut, maka jam kerja kita yang 40 jam dalam seminggu akan dalam 5 tahun bisa mencapai 10ribu jam latihan.

Atau kita bisa mencari tahu apa yang memang sudah kita lakukan dengan baik yang tanpa sadar sebenarnya kita sudah pernah melalui 10ribu jam latihan. Karena biasanya kalau kita mencintai sesuatu hal maka apa yang kita lakukan tidak terasa seperti latihan atau hal yang sangat berat. Kita melakukannya karena memang kita mencintainya. Kita coba cari tahu apa yang sudah kita lakukan dengan baik yang membuat orang lain bertanya-tanya bagaimana kita bisa melakukan hal tersebut dengan sangat baik?

Kalau kita menjalankan sebuah perusahaan, hal apa yang perusahaan kita lakukan lebih baik daripada perusahaan-perusahaan lain? Bagaimana kita menciptakan lingkungan yang kondusif agar tiap-tiap orang yang berada di perusahaan kita mempunyai kesempatan untuk terus melakukan latihan untuk meningkatkan kinerjanya?

Bisnis itu keras, sangat keras! Apalagi pada saat-saat sekarang ini. Walaupun begitu di saat ekonomi yang begitu menantang akan selalu ada saja individu atau perusahaan yang menonjol dan begitu cemerlang melebih ekspektasi siapa pun. Latihan yang banyak sangat menentukan kesuksesan kita.

Buku Untuk Dibaca

Buku Outliers karangan Malcom Gladwell. Melalui interview dan juga analisa statistik, Malcom Gladwell mengungkapkan bagaimana beberapa orang dan beberapa organisasi bisa mencapai sukses melebihi yang lainnya.

Jadi memang sangat penting kalau kita mau sukses di dalam suatu bidang untuk kita melalui 10ribu jam latihan kita. Artikel yang saya terjemahkan dari artikel ini menurut saya sangat bagus sekali, itulah mengapa saya coba terjemahkan dengan gaya bahasa saya untuk pengetahuan kita semua.


Baca juga :
  1. Nyawa Di Indonesia Belum Dihargai
  2. Pertarungan Antara Capung Dan Monyet
  3. Beda Negara Beda Budaya Makan

0 Response to "Hukum 10ribu Jam Latihan"

Post a Comment

Popular posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel